Hikmah Demam
Keutamaan Demam dalam Pandangan Nabi ﷺ
Demam adalah salah satu penyakit yang paling dicintai oleh Nabi ﷺ dibandingkan dengan penyakit lainnya. Mengapa demikian? Karena demam mempengaruhi seluruh organ tubuh, menggugurkan dosa, serta memberikan pahala bagi setiap anggota tubuh yang mengalaminya.
Hadis dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu, yang diriwayatkan oleh Al-Hakim dalam Al-Mustadrak dan disahihkan oleh Syekh Albani rahimahullah, menyebutkan sebuah hadis qudsi di mana Allah berfirman:
اللَّهُ تَبَارَكَ وَتَعَالَى يَقُولُ: إِذَا ابْتَلَيْتُ عَبْدِيَ الْمُؤْمِنَ فَلَمْ يَشْكُنِي إِلَى عُوَّادِهِ أَطْلَقْتُهُ مِنْ إِسَارِي ثُمَّ أَبْدَلْتُهُ لَحْمًا خَيْرًا مِنْ لَحْمِهِ وَدَمًا خَيْرًا مِنْ دَمِهِ، ثُمَّ يَسْتَأْنِفُ الْعَمَلَ
Artinya:
"Allah Tabaraka wa Ta’ala berfirman, ‘Jika Aku memberikan cobaan (musibah) kepada hamba-Ku yang beriman, namun ia tidak mengeluhkan penyakitnya kepada orang-orang yang menjenguknya, maka Aku akan membebaskannya dari cobaan tersebut. Aku akan menggantikan dagingnya dengan daging yang lebih baik dan darahnya dengan darah yang lebih baik. Kemudian ia akan memulai amalnya kembali (seperti bayi yang baru lahir)’.” (HR. Al-Hakim, shahih)
Keutamaan Bersabar dalam Menghadapi Sakit
Seorang mukmin yang diberikan ujian berupa penyakit, namun tetap bersabar dan tidak berkeluh kesah kepada orang yang menjenguknya, akan mendapatkan keutamaan besar di sisi Allah.
Contohnya, ketika seseorang sakit dan dijenguk oleh jemaah dari masjid, lalu mereka berkata:
"Pak, sudah dua minggu kita tidak bertemu. Sakit Bapak sepertinya berat, panasnya tinggi, badan Bapak terlihat lebih kurus."
Namun, ia tetap berkata dengan penuh kesabaran:
"Alhamdulillah, ini adalah takdir Allah untuk menggugurkan dosa saya. Jika saya tidak diberikan ujian ini, saya khawatir akan menjadi orang yang sombong dengan harta, kesehatan, dan waktu luang saya. Dengan sakit ini, Allah menjauhkan saya dari akhlak Fir’aun."
Sikap seperti inilah yang Allah cintai. Dalam hadis qudsi tadi, Allah berjanji akan membebaskan hamba-Nya dari ujian penyakit jika ia tidak berkeluh kesah. Jika ajalnya belum tiba, Allah akan segera mengangkat penyakitnya dan memberikan kesembuhan.
Namun, semakin seseorang mengeluh, tidak bersabar, dan putus harapan, maka semakin jauh ia dari kesembuhan. Oleh karena itu, sabar dalam menghadapi sakit adalah kunci untuk mendapatkan rahmat dan kesembuhan dari Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Pria (Ikhwan) :
https://chat.whatsapp.com/87nOuFobTPMF8fg4sputuk
Wanita (Akhwat) :
https://chat.whatsapp.com/EFKyhTcUNkhIfltJZSV5vl
Telegram :
https://t.me/moslemnextgeneration
Kontak MNG
https://moslemnextgeneration.com/p/kontak.html
📸Dipersilahkan join dengan channel FB/IG/YT/TG/TW abdurrahman dani
〰〰〰〰〰〰〰
🔸🔶 DONASI OPERASIONAL DAKWAH MNG 🔶🔸
Ambil kesempatan amal jariyah dan pahala yang mengalir melalui
BANK SYARIAH INDONESIA
7208885884
A/N Moslem Next Generation
📱Konfirmasi
0858-1666-1792
Admin MNG
〰〰〰〰〰〰〰
📡 Disebarkan dan diedit oleh :
Grup📱WA • MNG•
(Moslem & Moslemah Next Generation)
مــــجموعــــة شـــباب الــــغد